Kapolsek Ngebel Jalin Sinergitas Dengan Tokoh Masyarakat, perangkat desa Untuk Tingkatkan Harkamtibmas Jelang pemilu kada

Kapolsek Ngebel Jalin Sinergitas Dengan Tokoh Masyarakat, perangkat desa Untuk Tingkatkan Harkamtibmas Jelang pemilu kada

  


PONOROGO - Pada hari Minggu 6 Oktober 2024 pukul 22.30 WIB, Kapolsek Ngebel, AKP Tutut Ariyanto, S.H., bersama perangkat desa dan tokoh masyarakat menggelar kegiatan sinergitas di Balai Desa Wagir Lor, Kecamatan Ngebel. Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Ngebel, Sumono, Ketua BPD Desa Wagir Lor, Wanto, Ketua Karang Taruna, Sukrisnadi, serta tokoh pemuda setempat dan jajaran kepolisian lainnya, termasuk KaSPK Aiptu Supriyanto dan Babinsa Serda Zainil.

Dalam acara ini, Kapolsek Ngebel menyampaikan pesan Kamtibmas yang mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. “Keamanan adalah tanggung jawab kita bersama. Mari kita tingkatkan kewaspadaan dan saling mendukung untuk menciptakan suasana yang aman dan nyaman di desa kita,” ungkap AKP Tutut Ariyanto.

Menyikapi pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Kada), Kapolsek menegaskan komitmennya untuk menjaga keamanan. “Kami akan bekerja sama dengan seluruh elemen masyarakat untuk memastikan pelaksanaan pemilu berjalan aman, damai, dan kondusif. Mari kita jaga integritas pemilu dengan tidak terpengaruh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan,” tambahnya.

Kepala Desa Ngebel bok Sumono, mewakili masyarakat, mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polsek Ngebel atas dedikasi dan kerja sama yang baik. “Kami sangat mengapresiasi kehadiran dan peran aktif Polsek dalam menjaga keamanan desa. Semoga sinergitas ini terus terjalin demi kebaikan bersama,” ujarnya.

Kegiatan tersebut berlangsung dengan lancar dan penuh keakraban, mencerminkan komitmen semua pihak untuk membangun lingkungan yang aman dan harmonis.


Humas

Posting Komentar

0 Komentar