PONOROGO, Anggota Polsek Somoroto melaksanakan Patroli Presisi Harkamtibmas guna antisipasi Pelanggaran, tindak Pidana /3C (Curas, Curat, Curanmor) dan laka lantas di wilayah hukum Polsek Somoroto, Rabu (15/1/2025) pukul 09.30 wib.
Kapolsek Sumoroto Kompol Haryo Kusbintoro mengatakan, patroli yang dilaksanakan ini adalah Kegiatan Kepolisian Rutin Yang Ditingkatkan atau (KRYD).
"Rute Patroli diawali dari Mapolsek Somoroto, Ds. Kauman, Ds. Somoroto, Ds. Maron, Ds. Plosojenar, Ds. Carat, Ds. Gabel, Ds. Semanding, Ds. Tosanan, Ds. Nongkodono, Ds. Tegalombo, Ds. Ngrandu, Ds. Sukosari. Sasarannya Bank BRI Unit Somoroto, SPBU Niten Somoroto, Kantor Balai Desa Sukosari, Pemukiman penduduk, Pedagang Mracang di Pasar Somoroto, "terang Kompol Haryo Kusbintoro.
Kompol Haryo Kusbintoro menambahkan, anggota Polsek Sumoroto juga melaksanakan patroli dialogis menyampaikan pesan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat.
"Juga himbauan terkait maraknya penularan penyakit pada hewan ternak sapi yaitu Penyakit Mulut Dan Kaki. Mari kita bersama sama tetap jaga dan tingkatkan keamanan agar Kamtibmas di wilayah Kecamatan Kauman terus kondusif, "pungkasnya.
(humas)
0 Komentar